Kamis, 01 April 2010

ikaN TuNA








Tuna adalah ikan laut yang terdiri dari beberapa spesies dari famili Scombridae, terutama genus Thunnus. Ikan ini adalah perenang handal (pernah diukur mencapai 77 km/jam). Tidak seperti kebanyakan ikan yang memiliki daging berwarna putih, ikan ini memiliki warna daging merah muda sampai merah tua. Hal ini karena otot tuna lebih banyak mengandung myoglobin dari pada ikan lainnya. Beberapa spesies tuna yang lebih besar, seperti tuna sirip biru (bluefin tuna), dapat menaikkan suhu darahnya di atas suhu air dengan aktivitas ototnya. Hal ini menyebabkan mereka dapat hidup di air yang lebih dingin dan dapat bertahan dalam kondisi yang beragam. Selain itu tuna adalah ikan yang memiliki nilai komersial tinggi, baik ketika dijual hidup-hidup ataupun yang sudah diolah dalam bisnis kuliner. Berbagai macam kemasan usaha kuliner saat ini makin menjamur di berbagai daerah.

2 komentar: